DetikNTT.Com || Ende – Sebagai langkah kesiapan mengamankan hari Raya Paskah, Polres Ende menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan Samana Santa Turangga 2025 dalam rangka pengamanan perayaan paskah tahun 2025. Selasa (15/4/2025) Pukul 08.00 Wita.
Apel gelar pasukan yang bertempat dilapangan Apel Polres Ende lalan Pahlawan Kelurahan Potulando Kecamatan Ende Tengah ini dihadiri oleh Pasi Ops Kodim 1602 Ende, Perwakilan Danpos POMAD Ende, Sekertaris Dinas Perhubungan Ende dan Perwakilan Sekom Ende serta gabungan peserta Apel dari berbagai instansi.

Kapolres Ende AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H., S.I.K., M.H., Selaku inspektur Upacara membacakan amanat dari Kapoda NTT yang dalam amanatnya mengatakan Istilah Semana Santa berasal dari bahasa Portugis yang berarti pekan suci bagi umat Kristiani, Pekan suci merupakan rangkaian acara perayaan liturgi mengenang sengsara dan wafat serta kebangkitan Yesus Kristus pada Hari Raya Paskah.