DetikNTT.com|| Kupang – dr. Andree Hartanto Sp.OG(O), pemilik produk La Moringa, hadir memberikan motivasi kepada para pengurus serta mahasiswa Politeknik Pertanian (Politani) Kupang. Kegiatan ini berlangsung dalam momentum menjelang pelantikan Pengurus Pemuda Tani Indonesia NTT.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Andree menceritakan awal mula ia membangun usaha La Moringa bersama istrinya, yang mengolah kelor sebagai bahan dasar produk. Usaha tersebut berkembang pesat hingga mampu melakukan ekspor dan memasok berbagai supermarket di Kota Kupang maupun secara nasional.
Saat ditemui media, dr. Andree menjelaskan bahwa tingginya kebutuhan bahan baku membuat pihaknya membutuhkan suplai daun kelor yang konsisten.“Kami membutuhkan kurang lebih 5 ton daun kelor segar setiap bulan, itu angka minimal. Karena produk kami sudah masuk pasar ekspor dan juga supermarket-supermarket di Kupang. Melihat kebutuhan yang tinggi ini, kami benar-benar membutuhkan suplai yang besar,” ungkapnya.
Ia mengajak masyarakat Kota Kupang dan NTT untuk bersama-sama menggerakkan penanaman kelor sebagai peluang peningkatan ekonomi petani. Dr. Andre menegaskan bahwa La Moringa siap menjadi pembeli tetap daun kelor segar yang nantinya akan diolah di pabrik mereka di Oesapa.“Untuk masyarakat yang ingin menjadi pemasok, dapat menghubungi melalui platform NTT Update agar dapat terhubung dengan tim kami,” tambahnya.
Di akhir penyampaian, dr. Andre mengajak seluruh masyarakat untuk membudayakan konsumsi kelor sebagai upaya meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan.*












